Mengatasi Rontok Pada Buah jeruk Pamelo Madu

Permasalahan yang sering ditemui oleh para petani jeruk pamelo madu adalah rontok buah atau rontok pada bakal buah.
ada beberapa faktor penyebab kerotokan pada buah jeruk pamelo madu ini diantaranya adalah





  •  kekurangan unsur hara atau nutrisi pada tanaman
  •  adanya hama dan penykit yang menyerng tanaman jeruk pamelo madu
Baca Juga : Oleh oleh khas Pati Jawa tengah

Salah satu faktor yang mengakibatkan buah menjadi rontok adalah karena tanaman kekurangan nutrisi atau unsur hara seperti kekurangan unsur hara mikro kalsium dan boron.


Gejala kekurangan Kalsium pada tanaman :

  • tepi daun  muda mengalami klorosis,lalu menjalar ke tulang daun .
  • kuncup tanaman muda tidak berkembang dan mati.
  • terdapat binti hitam pada serat daun.
  • akar pendek.
  • buah pecah, rontok dan bermutu rendah.

Untuk mengatasi hal tersebut tanaman perlu diberikan pemupukan dengan kandungan kalsium yang cukup, bisa dilakukan dengan cara disemprot atau di kocor.
sekarang ini banyak dijual pupuk kalsium berbagai merk di toko toko pertanian di sekitar kita.



Faktor selanjutnya adalah kerontokan buah yang disebabkan oleh hama dan penyakit.

Gejala kerontokan Buah karena Hama bisa dilihat secara kasat mata dengan ciri ciri sebagai berikut :

Baca Juga : Penyakit Blendok atau Diplodia Pada Tanaman Jeruk
  • terdapat hewan berupa ulat atau kutu yang bersarang di dalam buah
  • banyak lubang dalam buah yang rontok
  • buah mengeluarkan cairan seperti lendir 
  • busuk pada buah.

Cara pengendalianya adalah secara rutin melakukan penyemprotan tanaman dengan pestisida apabila serangan hama sudah melebihi ambang batas dan berpotensi merugikan tanaman.
Penyemprotan dilakukan dengan memperhatikan serangan hama apa yang menyerang pada tanaman sehingga petani dapat memilih pestisida yang efektif untuk membasmi hama yang menyerang.

Baca Juga : hama dan penyakit pada tanaman jeruk pamelo madu



Post a Comment

Previous Post Next Post